Penerbangan tertunda pasti menjengkelkan, perlu cara mengatasinya.

Penerbangan tertunda adalah hal yang biasa dalam kisah perjalanan. Hal-hal teknis bisa terjadi, karena cuaca buruk, pesawat mengalami permasalahan teknis sehingga harus diganti, atau sekadar kepadatan lalu lintas pesawat di bandar udara.

Penerbangan Tertunda

Apa pun penyebabnya, penerbangan tertunda sudah pasti menjengkelkan. Terlebih jika kita memiliki jadwal yang ketat di kota tujuan. Perubahan jam terbang akan menyebabkan penyesuaian kegiatan. Namun, seringkali penumpang tak memiliki banyak opsi ketika penerbangan tertunda. Pilihan terbaik adalah menunggu jadwal baru.

Tentu, menunggu memang pekerjaan yang membosankan. Kondisi ini termasuk sering ditemukan di bandar udara, terutama ketika jadwal penerbangan tertunda. Tak jarang calon penumpang harus menunggu lebih dari satu jam. Daripada uring-uringan, ada baiknya Anda mengisi waktu dengan beragam kegiatan yang mengasyikkan.

Isi waktu tunggu dengan kegiatan positif. Berikut sejumlah pilihan kegiatan yang bisa dilakukan calon penumpang bila penerbangan tertunda.

Penerbangan tertunda bukan berarti kiamat, ada sejumlah cara agar hari tetep menyenangkan.
Berkeliling bandara kadang kita menemukan hal-hal yang menarik. Foto: dok shutterstock

Mengelilingi Bandara
Saat ini, bandara tidak hanya berfungsi sebagai tempat para wisatawan datang dan pergi. Bandara kini sudah dilengkapi berbagai fasilitas menarik. Bahkan tak jarang kita berada di bandara yang layaknya pusat perbelanjaan. Nah, tak ada salahnya Anda mengelilingi bandara untuk sekadar melihat-lihat.

Ada banyak toko dan kafe yang bisa disambangi. Siapa tahu, Anda dapat menemukan tempat dan benda menarik yang membantu melupakan kekesalan. Biasanya, tersedia pula sarana pijat kaki gratis di sejumlah bandara. Pilih kegiatannya dengan tetap memperhatikan jadwal penerbangan.

Menyelesaian Pekerjaan

Ini buat yang melakukan perjalanan karena urusan pekerjaan. Kadang penerbangan tertunda seperti memberi waktu untuk merapikan pekerjaan: materi presentasi yang belum selesai, naskah pidato yang perlu diedit ulang, atau artikel yang perlu ditulis tanpa menunggu tenggat.

Banyak bandara yang menyediakan terminal-terminal computer gratis lengkap dengan sambungan internetnya. Jika ini menjadi pilihan bekerja, hati-hati jika hendak meninggalkanya. Periksa apakah semua aplikasi sudah tertutup dengan aman dan tidak meninggalkan jejak di tempat sampah.

Jika membawa komputer jinjing, cari di terminal yang dekat dengan pintu keberangkatan dan cukup nyaman untuk bekerja. Bisa bekerja seraya tetap waspada dengan panggilan keberangkatan.

Mencari Bacaan
Bagi yang gemar membaca, di bandara banyak tersedia bacaan, mulai koran, majalah, sampai buku. Dari yang gratis hingga yang harus dibeli. Untuk bacaan gratis, biasanya tersedia di lounge. Sedangkan yang berbayar, Anda bisa mendapatkannya di toko-toko dalam bandara.

Melalui bacaan itu, bukan tak mungkin pengetahuan Anda bertambah. Selain itu, memanfaatkan layanan hotspot yang tersedia, Anda dapat berselancar ke seluruh dunia untuk mencari sumber bacaan sesuai dengan minat pribadi.

Mendengarkan Musik

Biasanya, para pelancong selalu membawa alat pemutar musik saat bepergian. Atau, saat ini telepon seluler pintar sudah menyediakan layanan streaming musik. Nah, manfaatkan peralatan itu untuk mendengarkan musik kesayangan.

Sebelum berangkat, isi dengan lagu-lagu kesukaan. Wisatawan bisa pula mendengarkannya secara online dari sejumlah aplikasi. Musik akan membuat perasaan lebih ringan dan suasana hati lebih baik. Bagi yang gemar menonton film, gadget seperti smartphone atau tablet dapat pula dimanfaatkan.

Berkenalan
Ini mungkin terdengar kuno, tapi tak ada salahnya membuka komunikasi dengan orang lain di bandara. Di ruang tunggu keberangkatan bandara, pasti banyak orang yang senasib dengan Anda. Layangkan pandangan ke seluruh ruangan dan carilah orang yang kira-kira bisa diajak mengobrol.

Setelah menemukan sosok yang pas, ajak dia berkenalan dan membicarakan hal-hal ringan. Jika menemukan orang yang cocok, cara ini mampu mengurangi kebosanan. Siapa tahu, Anda bisa melancong bersama teman baru itu. Bagi yang masih lajang, bukan tidak mungkin mendapatkan pasangan berkat penerbangan tertunda.

Mengunjungi Obyek Wisata
Informasi penundaan jadwal penerbangan biasanya disampaikan melalui beberapa cara, antara lain pengumuman di layar informasi atau pengeras suara. Agar lebih aman, Anda perlu memastikan berapa lama penundaan dilakukan. Sebab, kadang penerbangan tertunda untuk waktu yang cukup panjang. Bila ini yang terjadi, Anda bisa pergi ke luar bandara untuk mengunjungi obyek wisata terdekat.

Bandara-bandara lama biasanya lokasinya tidak terlalu jauh dengan pusat kota. Jika penerbangan tertunda lebih dari dua jam, rasanya bisa dicari tempat yang mudah dicapai dan waktunya cukup.

Namun jangan sampai lupa waktu. Perhitungkan kondisi lalu lintas kota, hitung juga waktu yang harus dilakukan untuk check in (jika belum melakukan) atau waktu menuju ke boarding lounge.

agendaIndonesia

*****

Andromeda Evolution adalah perusahaan yang bergerak di bidang transportasi khususnya sewa bus pariwisata dengan armada bus terbaru dan modern, dilengkapi berbagai fasilitas untuk kenyamanan perjalanan..

Jalan Jatimekar No. 129 Jatiasih

Kereta Api Indonesia (KAI) merupakan badan usaha milik negara yang melayani dan mengelola jasa angkutan kereta api di Indonesia. Saat ini KAI telah memiliki 9..

Tags
Jl. Perintis Kemerdekaan no. 1. Bandung

Garuda Indonesia adalah maskapai penerbangan Indonesia yang kini melayani penerbangan menuju 90 destinasi dengan jumlah 144 pesawat yang beroperasi di bawah 5 tahun dan lebih..

Tags
Soekarno-Hatta International Airport, Tangerang

TRAC Astra Rent Car adalah sebuah perusahaan yang membidangi penyewaan mobil, motor, bus dan jasa penjemputan. Resmi beroperasi sejak 1986, kini telah melayani di lebih..

Blue Bird Group adalah sebuah perusahaan yang memusatkan bisnisnya pada moda transportasi, utamanya taksi. Resmi beroperasi sejak 1972, kini mereka telah menjalankan beberapa jenis transportasi..

Yuk bagikan...

Rekomendasi