Pesona 3 danau di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, bisa menjadi alternatif liburan dan mengunjungi alam pedesaan.

Pesona 3 danau di kaki Gunung Lemongan di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, masih jarang ada yang meliriknya. Danau atau ranu dalam istilah setempat kalah popular dari Ranu Kumbolo di jalur pendakian Gunung Semeru, yang juga berada di kabupaten Lumajang.

Pesona 3 Danau

Asal tahu saja, tiga per empat wilayah Gunung Semeru berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Sisanya ada di Kabupaten Malang. Karenanya, Lumajang kerap dikenal sebagai salah satu wilayah yang memiliki pesona alam terbaik di Jawa Timur, selain Malang.

Pesona 3 danau di kawasan Gunung Lemongan, Lumajang tak kalah indah dengan Ranu Kumbolo yang juga berada di Kabupaten Lumajang.
Matahari terbit Ranu Pakis di Lumajang. Foto:: Dok shutterstocj

Itu tentu termasuk danau-danau alamnya. Ada pesona 3 danau di Kabupaten Lumajang di Gunung Lemongan, meskipun kalah popular dibandingkan gunung Semeru.

Gunung Lemongan adalah sebuah gunung berapi tipe maar, di Jawa Timur. Gunung ini merupakan bagian dari kelompok pegunungan Iyank, di mana puncaknya adalah disebut Puncak Tarub dengan ketinggian 1.651 meter. Gunung Lemongan termasuk dalam wilayah dua kabupaten, yaitu Lumajang dan Probolinggo.

Pesona 3 danau memiliki atraksi kemegahan matahari terbit. Tontonan ini bisa dinikmati dari tiga kawasan danau yang saling berdekatan, yaitu: Ranu Klakah, Ranu Bedali, dan Ranu Pakis.

Jarak tempuh antara Ranu Bedali ke Ranu Pakis berkisar 7 kilometer. Sedangkan jarak tempuh Ranu Bedali ke Ranu Klakah sekitar 6 Km dan semuanya bisa dijangkau dengan mudah. Seperti apa sih gambaran ketiga danau ini?

Ranu Klakah

Terletak di Desa Tegal Randu Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, sekitar 20 kilometer dari arah utara Kota Lumajang. Ranu klakah memiliki pesona yang sangat menarik untuk dikunjungi.

Pesona 3 danau merupakan atraksi menarik utujk menyaksikan matahari terbit di Lumajang,
Ranu Klakah dengan latar belakang Gunung Lemongan. Foto: milik Lumajang Satu.com

Danau yang terbentuk akibat aktivitas vulkanis ini membentang seluas 22 hektare. Sedangkan kedalamannya mencapai 28 meter. Dalam sekilas pengamatan, danau itu tampak tenang dan tak beriak. Tak terlihat ada aktivitas makhluk hidup apa pun di dalamnya.

Namun, diam-diam, ranu atau danau maar yang letaknya 10 kilometer di utara kota ini ternyata menjadi habitat hidup bagi ribuan ikan mujair. Tempat ini memang menjadi tempat budi daya ikan air tawar.

Ranu Klakah terpatri abadi, tepat di muka Gunung Lemongan. Seperti lukisan, pada pagi hari, cahaya matahari yang kemerahan akan mengantung di atas danau berlatar gunung itu. Pantulan sinarnya membikin danau kemilauan, bak cermin hidup yang menimbulkan refleksi. Gunung dan bayangannya di ekor Ranu Klakah pun seperti dua segitiga yang bertaut.

Ranu Pakis

Lokasi wisata Ranu Pakis berada di Desa Ranu Pakis, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang. Namun dari pusat kota butuh menempuh jarak sekitar 20 ,5 kilometer atau kurang lebih 45 menit perjalanan dengan kendaraan bermotor.

Rute menuju Ranu Pakis dari pusat kota Lumajang melewati jalur utama penghubung antara Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Probolinggo. Ketika memasuki pusat kecamatan Klakah, di sekitar pasar, belok ke arah timur atau ambil jalan ke arah Desa Tegal Randu menuju Ranu Klakah.

Dari Ranu Klakah perjalanan lanjut sekitar satu kilometer hingga menemui pintu masuk menuju Ranu Pakis. Akses jalan cukup baik dan bisa dilewati kendaraan roda dua ataupun empat. 

Ranu Pakis ini memiliki warna air biru kehijau-hijauan yang berbeda dengan Ranu Badeli. Di sini airnya terlihat berwarna hijau segar. Ranu Pakis memiliki ketinggian 600 meter di atas permukaan laut , dengan luas sekitar 50 hektare, dan kedalaman 26 meter.

Selain memiliki keindahan yang unik, di Ranu Pakis biasanya para penduduk juga membudidayakan ikan air tawar. Contoh ikan yang di budidayakan adalah mujahir dan nila. Kadang bila berkunjung ke Ranu Pakis, wisatwan disuguhi atraksi nelayan yang sedang menjaring ikan.

Ranu Bedali

Ranu Bedali adalah sebuah danau di Kecamatan Ranuyoso, Lumajang, dan merupakan salah satu tempat wisata alami yang ada di kabupaten ini. Letaknya sekitar kurang lebih 15 kilometer di sebelah utara kota Lumajang. Danau ini tempatnya mudah dijangkau dengan berbagai macam kendaraan pribadi, tidak terlalu ramai pemandangannya indah cocok untuk liburan keluarga.

Ranu Lumajang shutterstock edit
Air terjun di Ranu Bedali. Foto: Dok. shutterstock

Ranu Bedali merupakan rangkaian dari pesona 3 danau, yaitu Ranu Bedali, Ranu Klakah dan Ranu Pakis. Sebagai rangkaian kawasan Segitiga Ranu, dengan jarak 7 Km dari Ranu Pakis atau 6 kilometer dari Ranu Klakah. Objek wisata Ranu bedali ini mempunyai keinggian 700 meter di permukaan laut dengan luas danau 25 hektare dengan kedalaman 28 meter.

Di Ranu Bedali  terdapat air terjun yang memiliki debit air yang cukup besar dan jernih, sehingga menambah keindahan alam. Keindahan di Ranu Bedali yang masih asri beserta tambahan fasilitas yang menunjang lainnya bisa menarik banyak wisatawan.

agendaIndonesia

*****

Yuk bagikan...

Rekomendasi